Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

SELAMAT DATANG DI WEBSITE JEJARISULTRA.ONLINE TEGAS DAN TERPERCAYA

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Terakreditasi "A" SMAN 2 Ladongi Solusi Terbaik Orang Tua Sekolahkan Anaknya

Senin, 17 Februari 2025 | Februari 17, 2025 WIB Last Updated 2025-02-18T06:48:53Z

 


Terakreditasi "A" SMAN 2 Ladongi Solusi Terbaik Orang Tua Sekolahkan Anaknya


KOLTIM, JEJARISULTRA. COM, _ Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Ladongi sudah memiliki posisi tawar yang bagus untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Kolaka Timur. Pasalnya, sekolah yang dipimpin Dra. Hj. Andi Suwarni, kini terakreditasi "A" oleh lembaga akreditasi sekolah. 


Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Ladongi 

Dra. Hj. Andi Suwarni, M. M. Pd menyampaikan, Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Ladongi sudah  terakreditasi sangat baik, sehingga cocok, dan tepat bagi orang tua menyekolahkan anaknya di SMAN 2 Ladongi. 


"Alhamdulillah fasilitas yang dimiliki SMAN 2 Ladongi cukup memadai, khususnya ruang belajar, laboratorium komputer yang memiliki 20 unit komputer, tidak hanya itu, mereka juga belajar menggunakan proyektor guna memajukan teknologi saat ini," kata Hj. Andi Suwarni, Selasa, (18/2). 


Hj. Andi Suwarni mengaku, selain kegiatan belajar mengajar di kelas. Siswa rutin mengikuti kegiatan ekstrakurikuler di luar jam belajar, seperti Osis, kegiatan pramuka, palang merah dan sanggar seni. 


"Kami mampu mengeluarkan pembiayaan untuk sekolah, karena kami para guru melakukan  pembinaan yang selalu mendampingi siswa. Kami yakin mereka bisa. Dari keyakinan dan usaha, mereka mampu meraih juara dari FL2SN dan mengikuti prestasi mengikuti film pendek bahasa Indonesia, serta seni tari," imbuhnya. (ksd)

×
Berita Terbaru Update